728x90 AdSpace

Latest News

Tuesday, August 27, 2013

BOROBUDUR dan ANGKOR WAT sebagai World Heritage

Borobudur dan Angkor Wat

Siapa sih dari anda yang tak mengenal BOROBUDUR ? Jika anda orang Indonesia pasti kenal dengan candi terbesar di Dunia ini. Terus, apakah anda pernah datang ke Borobudur ? Saya yakin 99% dari anda pernah mengunjungi situs purbakala ini, karena merupakan monumen umat Budha dan kompleks stupa terbesar dan termegah di dunia. Candi ini dibangun pada 770M saat masa kerajaan Syailendra selama 75 tahun.

Lalu apakah anda mengenal ANGKOR WAT ? Mungkin anda baru kali ini mendengar kata itu, Angkor Wat adalah kuil hindu yang berada di kota Siem Reap di negara Kamboja. Kuil ini dibangun pada abad ke-12 saat masa pemerintahan Raja Suryavarman II selama 30 tahun.

Kedua situs tersebut ditentukan oleh UNESCO sebagai WORLD HERITAGE dan dilestarikan sampai saat ini. Tau gak menurut ahli sejarah, relief pada candi Borobudir memiliki kesamaan dengan Angkor Wat loh, setelah selidik punya selidik ternyata yang menarik adalah Raja Khmer, Jayavarman merintis pembangunan beberapa kuil megahnya sepulang dari Jawa - Indonesia (sekitar tahun 800M), jadi mungkin saja kemegahan Angkor Wat yang kita lihat sekarang ada pengaruh dari candi-candi di pulau Jawa, atau mungkin juga Angkor Wat dikerjakan oleh nenek moyang bangsa Indonesia :)

Apa kesamaan dan perbedaan Candi Borobudur dengan Angkor Wat di Kamboja?


Persamaannya, seperti diinfokan diatas, kedua situs tersebut oleh Unesco dijadikan warisan dunia, juga tidak termasuk dalam 7 Keajaiban Dunia atau The New Seven Wonders loh, mungkin karena level kedua situs ini belum bisa menggeser pamor 7 keajaiban dunia sebelumnya :)

Perbedaannya, yah untuk Angkor Wat lebih kearah tourism, sedangkan Borobudur tidak, bisa terlihat dari kunjungan wisatanya, dimana orang-orang yang mau melihat Angkor Wat lebih banyak dibandingkan dengan Borobudur :( sedih memang, padahal menurut saya Borobudur is the best.

Bagaimana dengan relief yang dimiliki oleh Borobudur dan Angkor Wat ?

Kiri : Relief Borobudur, Kanan : Relief Angkor Wat - Doc : theadiyuniarto.wordpress.com
Coba dilihat sekilas gambar diatas, antara relief yang dimiliki oleh Borobudur dan Angkor Wat mirip-mirip kan, mulai dari pahatan sampai penampakan orangnya.

Bagaimana dengan Stupa, apakah juga mirip ?

Kiri : Stupa Borobudur, Kanan : Stupa Angkor Wat - Doc : wikimedia.org
Bentuknya juga mirip kan, memang tidak sama persis, karena stupa pada borobudur terdapat patung budha didalamnya :) masih ingat kan mitos, kalau kita menyentuh "sesuatu" didalam stupa borobudur, kita akan beruntung dan diberi kemudahan, yah maklum mitos aja.

Wah kalau begitu, gimana Tourism untuk Borobudur ?

Menurut beberapa berita yang saya baca, baik pemerintah Indonesia dan Kamboja dari sisi Pariwisata, sama-sama sadar bahwa tiap situs masih kurang dalam bidang promosi. Akhirnya pada tahun 2007 lalu terjadi kerjasama antara pemerintah Indonesia dan Kamboja untuk membentuk Sister Temple Province khususnya wilayah provinsi Jawa Tengah dan Siem Reap.

Bentuk kerjasama Sister Temple Province ini berupa festival seni kedua negara di tiap-tiap negara, paket kunjungan wisata candi kembar sampai promosi Rumah Indonesia di Siem Reap yang bisa menjadi pusat pengetahuan mengenai seni budaya Indonesia di Kamboja.

Walaupun banyak pro dan kontra, antara Borobudur dan Angkor Wat, kedua pemerintah saling bekerjasama untuk memajukan pariwisata dengan saling dukung dari semua sisi, karena BOROBUDUR dan ANGKOR WAT adalah WORLD HERITAGE yang harus kita jaga dan lestarikan bersama.
BOROBUDUR dan ANGKOR WAT sebagai World Heritage
  • Title : BOROBUDUR dan ANGKOR WAT sebagai World Heritage
  • Posted by :
  • Date : 6:56 PM
  • Labels :
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Top